KPU Kabupaten Rembang Terima Penghargaan
Rembang-KPU Kabupaten Rembang menerima penghargaan dari KPU Provinsi Jawa Tengah sebagai Satker
Terbaik 5 dalam kategori pengelolaan Jaringan Dokumentasi & Informasi Hukum tingkat kabupaten/kota se -Jawa Tengah tahun 2021.
Musoffa, S.Ag, M.Si, Komisioner KPU Kabupaten Rembang Divisi Hukum menerima secara langsung penghargaan yang diadakan di Kantor KPU Provinsi Jawa Tengah pada 29 November 2021.
KPU Kabupaten Rembang mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas pencapaian ini. Penghargaan ini sekaligus menjadi motivasi bagi KPU Kabupaten Rembang untuk semakin memberikan pelayanan dan informasi pemilu bagi masyarakat Kabupaten Rembang.
Humas KPU Kabupaten Rembang